Pemupukan Susulan Kedua Pada Tanaman Cabe

Dalam budidaya tanaman cabe, pupuk memiliki peranan yang sangat vital, yaitu untuk menyuplai kebutuhan nutrisi agar pertumbuhan dan perkembangannya lebih optimal.

Dalam pemupukan tanaman cabe dikenal dua fase yaitu pemupukan dasar dan pemupukan susulan. Pupuk dasar diberikan pada saat awal pengolahan dan persiapan lahan, sedangkan pupuk susulan diberikan setelah tanaman ditanam di lahan untuk senantiasa mensuplai kebutuhan nutrisi selama tanaman tumbuh dan berkembang.

Pada artikel kali ini KampusTani tidak akan mengulas mengenai fase pemupukan secara keseluruhan pada tanaman cabe, melainkan hanya pemupukan susulan kedua.

Untuk mengetahui ulasan lengkap mengenai Pemupukan Susulan Kedua Pada Tanaman Cabe, silakan simak penjelasannya berikut ini.

Pemupukan susulan kedua pada tanaman cabe dilakukan pada saat tanaman berusia 20 hari setelah tanam.

JENIS DAN DOSIS PUPUK

Dosis pemberian pupuk susulan kedua pada tanaman cabe ini dihitung per 10 liter air karena pupuk-pupuk tersebut akan diaplikasikan secara kocor atau dilarutkan dengan air dan disiramkan. Adapun rincian jenis dan dosis pupuknya adalah sebagai berikut:

  • 4 sendok makan pupuk NPK 15:15:15
  • 2 sendok makan pupuk Urea
  • 2 sendok makan pupuk KNO3 Merah
  • 15 sendok makan pupuk Pupuk Kalsium Manohara

CARA APLIKASI

Sebagaimana disebutkan di atas bahwa pemupukan susulan kedua tanaman cabe dilakukan dengan cara dikocor, tujuannya adalah agar pupuk lebih cepat dan lebih mudah diserap oleh tanaman.

Larutkan semua pupuk sesuai dosis yang telah disebutkan di atas ke dalam 10 liter air dengan mengaduknya hingga benar-benar larut.

Kocorkan atau siramkan pupuk di sekitar pangkal tanaman cabe dengan dosis 500 ml atau sekitar 2 gelas air mineral per tanaman. Pengocoran dilakukan perlahan agar pupuk benar-benar meresap ke dalam tanah dan tidak meluber ke samping.

Demikian ulasan mengenai Pemupukan Susulan Kedua Pada Tanaman Cabe, semoga artikel ini dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk anda.

Untuk membeli benih cabe, pupuk maupun perlengkapan pertanian lainnya silakan kunjungi SentraTani.com

Referensi: Channel Youtube INFO RAGAM PERTANIAN