Pemanfaatan Jerami Padi Sebagai Pupuk Organik

Jerami padi merupakan salah satu bahan organik yang dapat digunakan sebagai pupuk organik. Dalam penggunaan jerami untuk pupuk organik ini kata kuncinya yaitu jangan dibakar. Karena pada umumnya jerami ini oleh petani dikumpulkan dan dibakar begitu saja atau bahkan dibuang begitu saja karena dianggap sebagai limbah.

Mengapa tidak boleh dibakar?

Karena jerami yang dibakar hanya akan menghasilkan kandungan tertinggi berupa silika, sehingga dengan demikian kita akan kehilangan potensi manfaat jerami yang lebih banyak.

Bahan organik seperti jerami atau rumput-rumputan di lahan pertanian jika diolah dan di dekomposisi secara maksimal akan membantu kita untuk mendapatkan pupuk dasar yang cukup baik. Selain itu ada banyak manfaat yang diperoleh dari penggunaan jerami padi ini pada lahan pertanian asalkan dengan menerapkan teknik pemanfaatan yang tepat dengan kata kuncinya selama tidak dibakar.

FUNGSI BIOLOGIS

Fungsi biologis dari keberadaan jerami sebagai bahan baku karbon organik ini adalah sebagai makanan untuk mikroba ataupun jamur baik, artinya fungsi ini akan menghidupi mikroba atau jamur-jamur baik di lahan pertanian. Selain itu manfaat jerami atau rumput-rumput ini sebagai energi untuk pemulihan tanah. Dengan demikian semakin banyak tersedia karbon organik di lahan maka proses pulih tanah akan menjadi lebih baik karena mikroba akan lebih aktif hidup pada tanah yang terdapat karbon organik tersebut.

FUNGSI KIMIA

Ketika berbicara fungsi kimia dari penggunaan bahan-bahan organik ini maka kita akan berbicara struktur kimianya. Keberadaan bahan-bahan organik ini akan menyediakan unsur hara makro dan mikro yang dibutuhkan tanaman baik itu primer maupun sekunder, meskipun dalam kadar yang tidak terlalu banyak, unsur NPK misalnya. Proses berkelanjutan dari hidupnya mikroba pada bahan-bahan organik ini akan menghasilkan NPK, sehingga kemudian penggunaan bahan organik ini akan setidaknya mengurangi banyak porsi dari penggunaan pupuk-pupuk kimia sintetis. Dengan demikian sumber daya NPK tidak hanya dari pemberian pupuk saja melainkan ada pada media atau lahan pertanian. Dengan demikian orientasi kita untuk memasukkan pupuk NPK dari luar perlu sedikit kita ubah dengan menyehatkan tanah sehingga unsur NPK itu ada di dalam tanah.

FUNGSI FISIKA

Ketika kita bicara fisika tanah, maka kita juga berbicara dimana bahan organik ini akan memperkuat daya retensi tanah terhadap perubahan-perubahan pH juga terhadap perubahan suhu, sehingga tanaman tidak mengalami stres ketika terjadi perubahan ekstrim suhu seperti saat ini, dimana iklim sudah tidak bisa kita perkirakan lagi. Nah keberadaan bahan organik ini akan memperbaiki fisika tanah dalam arti memperbaiki daya adaptasi tanah terhadap perubahan disekitarnya. Selain itu keberadaannya juga akan membentuk pori, jadi fisika tanahnya berubah. Dan dengan ketersediaan karbon organik yang banyak, pori ini akan membuat akar lebih mudah untuk menerobos, lebih panjang, lebih sehat karena adanya rongga, dan pastinya karena rongga tersebut juga akan ada oksigen yang lebih baik dan banyak, mengingat akar juga butuh bernafas. Dan keberadaan banyak karbon organik akan membantu proses tersebut.

Sedangkan pemberian pupuk kimia sintetis dalam kadar tertentu mengakibatkan tanah menjadi alot dan butuh pemberian secara terus menerus, kenapa? karena akar tidak tumbuh memanjang dan hanya dapat menghisap dari area sekitarnya sehingga pupuk harus didekatkan. Karena jika tidak didekatkan akar akan menjadi sulit bagi tanaman untuk mencapai pupuk atau unsur hara yang posisinya jauh.

Mengingat manfaatnya yang begitu banyak, maka jika memiliki sumber karbon organik seperti jerami, sisa rumput atau dedaunan misalnya, jangan dibakar, karena hanya akan menghasilkan silika lebih banyak dan kita akan kehilangan sumber daya pupuk yang sebenarnya cukup memadai untuk mereduksi penggunaan pupuk lain dari luar, baik itu pupuk kimia sintetis maupun pupuk organik yang kita masukkan ke dalam tanah.

Demikian ulasan Pemanfaatan Jerami Padi Sebagai Pupuk Organik, semoga artikel ini dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk Anda.

Untuk membeli pupuk organik ataupun perlengkapan pertanian lainnya, silakan kunjungi SentraTani.com

Referensi: Channel Youtube Ensiklo