Cara Mencangkok Jambu Mete

Untuk membibitkan tanaman jambu mete atau jambu monyet dapat dilakukan melalui metode pembibitan generatif atau dari bijinya dan metode pembibitan vegetatif seperti cangkok. Namun pada artikel kali ini Kampus Tani akan membahas mengenai pembibitan jambu mete melalui cangkok.

Mencangkok adalah suatu cara perbanyakan tanaman secara vegetatif dengan membiarkan suatu bagian tanaman menumbuhkan akar sewaktu bagian tersebut masih tersambung dengan tanaman induk dengan cara dan teknik tertentu.

Metode perbanyakan tanaman menggunakan metode cangkok ini dipilih karena memiliki beberapa keunggulan jika dibandingkan dengan perbanyakan menggunakan biji, diantara keunggulannya yaitu mempunyai sifat yang sama dengan induknya, sehingga jika bibit cangkok diambil dari indukan yang berkualitas unggul maka bibit hasil cangkok akan mewarisi sifat unggul tersebut. Tanaman akan lebih cepat berbuah jika dibandingkan dengan pembibitan melalui biji, kualitas dan kuantitas buah yang dihasilkan sama dengan induknya. Tingkat keberhasilannya tinggi serta postur pohon nantinya tidak terlalu tinggi bahkan bisa diatur sesuai keinginan.

Adapun cara mencangkok jambu mete, akan kami ulas penjelasannya berikut ini.

ALAT DAN BAHAN

  • Pisau yang tajam
  • Plastik transparan untuk membungkus cangkokan
  • Tali rafia untuk mengikat cangkokan
  • Media cangkok berupa tanah gembur yang subur dan pupuk kandang

TAHAP PENCANGKOKAN

Pilih cabang pohon jambu mete dari pohon induk yang berkualitas unggul, sehat, bebas dari hama dan penyakit dan produktivitasnya tinggi.

Buat 2 keratan melingkar dengan jarak 3-5 cm, kemudian kupas kulit batang pohon di antara keratan tersebut. Kerik bagian yang dikupas kulitnya hingga kambium atau lendirnya benar-benar bersih, tidak licin dan kering.

Diamkan kratan tersebut selama 2-3 hari hingga getahnya kering dan siap untuk dicangkok.

Langkah berikutnya adalah membungkus keratan menggunakan media cangkok. Media cangkok yang digunakan yaitu berupa tanah subur yang gembur dan lembab yang telah dicampur dengan pupuk kandang, dengan perbandingan 1:1. Balutkan media cangkok tersebut dengan wadah berupa plastik, atur sedemikian rupa hingga tertutup sempurna kemudian diikat.

Akar pada cangkokan jambu mete biasanya sudah tumbuh setelah kurang lebih 40-50 hari sejak pencangkokan, dan cangkokan sudah siap dipotong (turun cangkok) untuk ditanam setelah 60 hari dari pencangkokan.

Setelah turun cangkok, bibit cangkokan jangan langsung ditanam melainkan didiamkan terlebih dahulu minimal 2-3 hari di tempat teduh, lembab dan terlindungi dari panasnya sinar matahari. Adapun waktu penanaman sebaiknya pada saat masih ada hujan, dan dilakukan pada sore hari atau menjelang malam.

Demikian ulasan mengenai Cara Mencangkok Jambu Mete, semoga artikel ini dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk Anda.

Untuk membeli bibit jambu mete maupun perlengkapan pertanian lainnya silakan kunjungi SentraTani.com

Referensi: Channel Youtube BPT Situbondo