Cara Menanam Mentimun di Polybag

Mentimun merupakan salah satu jenis buah yang banyak disukai oleh masyarakat, hal ini ditandai dengan tingginya permintaan pasar akan buah mentimun ini, sehingga budidaya mentimun memiliki prospek yang cukup menggiurkan.

Selain dapat ditanam langsunga di lahan, tanaman mentimun ini juga dapat ditanam pada polybag dan dapat di letakkan di pekarangan sekitar rumah anda.

Budidaya tanaman mentimun dalam polybag ini tidak sesulit yang dibayangkan, meskipun demikian ketelatenan dalam budidayanya juga diperlukan.

Jika anda tertarik untuk menanamnya, berikut ini penjelasan lengkap mengenai cara menanam mentimun di polybag.

PERSIAPAN BENIH

Sebelum memulai menanam mentimun, hal penting yang harus dilakukan adalah memilih benih berkualitas unggul, karena benih unggul merupakan salah satu penunjang keberhasilan dalam budidayanya. Benih mentimun berkualitas unggul kini sangat mudah didapatkan di toko-toko pertanian di sekitar anda baik itu offline atau online seperti SentraTani.com.

TAHAP PENYEMAIAN

Untuk menunjang keberhasilan budidayanya selain benih yang berkualitas tentunya perlu adanya teknik penyemaian untuk mendapatkan bibit tanaman yang bagus, sehingga saat ditanam, bibit tidak stres dan dapat tumbuh optimal, di samping itu dengan proses penyemaian terlebih dahulu akan diperoleh keseragaman tanaman dan pertumbuhan tanaman yang kompak dan seragam.

Proses semai diawali dengan penyiapan media semai berupa campuran tanah yang sudah diayak, pupuk kandang dan kompos dengan perbandingan 1:1:1, aduk semua bahan hingga merata.

Masukkan media semai tersebut ke dalam wadah persemaian seperti baki persemaian atau sejenisnya, taburkan sedikit garam inggris secara merata diatas permukaan media semai, campurkan dengan media semai bagian atas agar merata, pemberian garam inggris jangan terlalu banyak karena dapat menyebabkan busuknya biji mentimun yang disemai.

Garam inggris ini mengandung magnesium sulfat tinggi yang sangat dibutuhkan oleh tanaman, yaitu berfungsi untuk membantu proses pertumbuhan tanaman, membantu adaptasi pindah tanaman, menjaga tanaman dari hama, menyuburkan tanaman dan mempercepat pembuahan.

Taburkan benih mentimun secara merata pada media semai sesuai kebutuhan, tutup menggunakan media semai yang sama agar benih yang disemaikan terhindar dari serangan serangga seperti semut.

Siram persemaian benih mentimun secukupnya saja sampai cukup hanya sampai media lembab, jangan terlalu basah karena dapat mengakibatkan benih mentimun menjadi busuk.

Letakkan persemaian pada tempat yang terhindar dari sinar matahari langsung, dan guyuran air hujan.

Benih dalam persemaian biasanya akan tumbuh dalam 3-4 hari sejak penyemaian.

Setelah benih tumbuh letakkan di tempat yang terkena sinar matahari pagi, penyiraman persemaian dilakukan hanya jika media semai terlihat kering saja.

Bibit hasil persemaian dapat dipindah pada polybag setelah memiliki 4 daun.

TAHAP PENANAMAN

Sembari menunggu bibit siap pindah tanam, siapkan wadah untuk media tanam berupa polybag, dengan syarat memiliki lubang-lubang kecil di bawahnya agar air siraman nantinya tidak menggenang di dalamnya.

Selanjutnya siapkan media tanam berupa campuran tanah, pupuk kandang dan kompos dengan perbandingan 1:1:1, campurkan semua bahan hingga merata, kemudian masukkan media tanam ke dalam polybag .

Tanam bibit mentimun pada polybag dengan menanam 1 bibit mentimun pada setiap polybag, kemudian siram hingga lembab.

TAHAP PERAWATAN

Setelah ditanam tanaman mentimun memerlukan peraatan agar dapat tumbuh dan berbuah secara optimal, diantara perawatan tanaman mentimun yang harus dilakukan diantaranya adalah sebagai berikut.

Pemasangan ajir

Ajir diperlukan oleh tanaman mentimun untuk tempat merambat, pemasangan ajir ini sebaiknya dilakukan 4-5 hari sejak penanaman. Perambatan tanaman perlu dilakukan untuk menopang tanaman tumbuh menjalar secara optimal mengikuti ajir. Perambatan dilakukan dengan mengikatkan tanaman ke ajir menggunakan tali rafia secara hati-hati.

Pengikatan dapat dimulai pada tanaman mentimun berumur 10-15 HST dengan mengikatkan batang yang berada di bawah cabang utama, pada usia itu biasanya tanaman sudah setinggi 10-15 cm.

Penyiraman

Lakukan penyiraman secara rutin yaitu pada pagi hari sebelum jam 8 atau pada sore hari diatas jam 5 sore.

Pemupukan

Pemupukan tanaman mentimun ini dilakukan menggunakan pupuk kandang. Pupuk kandang yang digunakan adalah pupuk kandang yang telah melalui proses fermentasi atau pupuk kandang yang telah matang yang ditandai dengan ciri fisiknya yang gembur, tidak berbau dan berwarna hitam.

Agar mendapatkan hasil yang maksimal, lakukan penyemprotan menggunakan larutan garam inggris ke seluruh bagian tanaman mentimun, penyemprotn ini dapat dilakukan 5 hari sekali. Selain untuk menyuburkan dan melebatka buah mentimun, garam inggris ini mampu menghindarkan tanaman mentimun dari serangan hama.

Demikian ulasan mengenai cara menanam mentimun di polybag, semoga artikel ini dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk anda.

Untuk membeli benih mentimun ataupun perlengkapan pertanian lainnya, silakan kunjungi Sentratani.com

Referensi: Channel Youtube Bertani Buah